Sambutan Ketua




Selamat Datang di Blog PKK Cipinang Melayu..
Sebagai agen perubahan mental keluarga, pengurus PKK kelurahan Cipinang Melayu berusaha menjadi agen penggerak perubahan pada masyarakat khususnya kaum perempuan. Melalui visi dan misi PKK pengurus PKK Cipinang Melayu berusaha mengaplikasikan 10 program pokok PKK bersama pengurus PKK tingkat RW, RT, dan kelompok dasawisma.
Meningkatkan mental spiritual, perilaku hidup dengan menghayati dan mengamalkan pancasila serta meningkatkan pelaksanaan hak dan kewajiban sesuai dengan hak azasi manusia (HAM) dilaksanakan oleh kelompok kerja 1 atau yang dikenal dengan Pokja 1 melalui kegiatan pembinaan pola asuh anak dan keluarga, penyuluhan kesadaran hukum dan bela negara, semangat gotong royong di masyarakat, dan kegiatan keagamaan.
 Meningkatkan pendidikan dan ketrampilan yang diperlukan, dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa serta pendapatan keluarga yang dilaksanakan oleh Pokja 2 melalui kegiatan pembinaan keluarga dan tumbuh kembang anak dengan BKB Paud, mengembangkan ekonomi produktif di masyarakat, dan meningkatkan taraf hidup masyarakat dengan koperasi.
Meningkatkan kualitas dan kuantitas pangan keluarga, serta upaya peningkatan pemanfaatan pekarangan melalui halaman asri, teratur, indah dan nyaman (hatinya) PKK, sandang dan perumahan serta tata laksana rumah tangga yang sehat oleh Pokja 3 melalui kegiatan mengoptimalkan pangan keluarga dengan anekaragaman menu dan gizi,  mengembangkan tanaman produktif untuk memenuhi keperluan keluarga, mengadakan pelatihan dan penyuluhan pangan.
Meningkatkan derajat kesehatan menjadi salah satu misi PKK yang dimotori oleh Pokja 4 dengan beragam kegiatan, yaitu memantapkan keluarga sadar gizi, membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat, mengoptimalkan pelayanan posyandu, penyuluhan imunisasi lengkap, pencegahan penyakit menular, pencegahan kanker dengan Iva Test, Papsmear, Sadanis, dan Sadaris.

Tahun 2018, PKK Cipinang Melayu mewakili Kota Jakarta Timur sebagai kelurahan dengan peserta Iva Test terbanyak. Hal ini menunjukkan kesadaran wanita di Cipinang Melayu cukup tinggi guna deteksi dini kanker serviks dan juga tidak terlepas dari peran PKK kelurahan dan RW yang mengkampanyekan Iva Test di masyarakat.
Akhir kata, harapan kami sebagai pengurus PKK Kelurahan Cipinang Melayu dapat memberikan kontribusi positif dan meningkatkan pemberdayaan masyarakat melalui 10 Program PKK.

Hormat Saya,
Mesiyarti Munir, S. Pd, M. Hum
Ketua PKK Cipinang Melayu

Comments

Popular Posts